Wabup Helmi Umar Muchsin: Aspirasi Demo di Tomori Tetap Ditindaklanjuti Meski Fiskal Daerah Berat

- Penulis Berita

Sabtu, 6 September 2025 - 11:28 WIT

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Halmahera Selatan Helmi Umar Muchsin (Foto/Nalarsatu.com)

Wakil Bupati Halmahera Selatan Helmi Umar Muchsin (Foto/Nalarsatu.com)

HALSEL, Nalarsatu.com – Wakil Bupati (Wabup) Halmahera Selatan, Maluku Utara, Helmi Umar Muchsin, akhirnya angkat bicara terkait aksi demonstrasi yang digelar di jalan protokol Desa Tomori, Kecamatan Bacan, pada Selasa (2/9/2025).

Helmi menyebut, terdapat dua isu utama yang disuarakan para demonstran, yakni isu nasional tentang penolakan tambahan tunjangan DPR RI dan isu daerah.

“Ada dua isu yang dibawa teman-teman OKP, yaitu isu nasional dan isu daerah. Untuk isu nasional saya tidak berkompeten menjawab,” ujar Helmi usai menghadiri rapat paripurna DPRD Halsel, Kamis (4/9/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Terkait isu daerah, Helmi tidak menjabarkan secara gamblang. Namun, ia menegaskan bahwa setiap aspirasi masyarakat akan tetap ditindaklanjuti pemerintah daerah, meski kondisi fiskal saat ini kian berat setelah adanya kebijakan efisiensi anggaran oleh pemerintah pusat.

“Sehingga mau tidak mau kita di pemerintah daerah merumuskan program-program yang berorientasi produktif. Jadi pelayanan dasar, infrastruktur, kesehatan, dan pendidikan itu wajib,” jelas politisi Partai Nasdem tersebut.

Helmi menambahkan, Pemkab Halsel berkomitmen merancang program produktif yang mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi sekaligus mengatasi kesenjangan sosial.

“Ini yang kita konsepkan dan akan terealisasi di tahun 2026 sesuai dengan visi-misi Bupati dan Wakil Bupati. Tentunya kita juga melihat asta cita Presiden,” terangnya.

Helmi juga berharap DPRD Halsel dapat mendukung penuh pembahasan APBD 2026, sehingga program-program strategis pemerintah daerah bisa diwujudkan.

Selain itu, ia menegaskan bahwa aspirasi masyarakat terkait tingginya kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak akan tetap menjadi perhatian serius pemerintah.

“Di tahun 2026 kita juga merancang pertumbuhan ekonomi di sektor jasa, supaya perdagangan terus tumbuh. Karena Halmahera Selatan mengalami pertumbuhan ekonomi yang cukup baik,” pungkasnya. (red/Ir)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Praktisi Hukum Bambang Joisangadji Sindir DPRD Halsel: “Kalau Tidak Paham Hukum, Bagaimana Mau Awasi Pemerintah?”
Bupati Halsel Undang Anggota DPRD Makan Malam di Kediaman: BARAH, M.Ikbal Kadoya Tegas Bertanya Ada Apa?
Kejati Dalami Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp4,3 Miliar di STP Labuha, Rektor Unsan Diperiksa
BARAH dan ASLAD Kawasi Dapat Dukungan Penuh Warga: Aksi Murni Rakyat Menuntut Janji Harita Group
BARAH Soroti Kunker Kapolda: Kasus Hukum Mandek dan Limbah Tambang Jadi Ancaman Serius di Halsel
Laksanakan IPKD MCSP KPK, RSUD Labuha gelar FKP di Kecamatan Bacan Selatan
BARAH Desak Komisi I DPRD Halsel Hentikan Perlindungan Politik untuk Kades Bermasalah
Pelantikan 4 Kades, Ketua Fraksi PKB Safri Talib: Ini Masalah Kecil, Tak Perlu Dibesar-besarkan
Berita ini 95 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 7 September 2025 - 04:50 WIT

Polisi Diganjar Penghargaan Setelah Menindas Rakyat: Cermin Gelap Demokrasi di Era Prabowo

Sabtu, 16 Agustus 2025 - 18:52 WIT

Hari Lahir Republik Indonesia Ke-80: Pulau Limbo Masih Menanti Air Bersih, Janji yang Belum Tuntas

Kamis, 14 Agustus 2025 - 11:51 WIT

Bayangan Gelap Pendidikan: Membaca Maluku Utara Dari kacamata Pendidikan Multikultural Berbasis Kearifan Lokal

Kamis, 14 Agustus 2025 - 11:42 WIT

Pendidikan Formal yang Gagal Membangun Kesadaran Anak Muda Maluku Utara

Rabu, 13 Agustus 2025 - 16:17 WIT

Organisasi : Laboratorium Ilmu Pengetahuan untuk Mahasiswa

Jumat, 25 Juli 2025 - 15:45 WIT

“Balas Pantun” DOB Sofifi

Rabu, 23 Juli 2025 - 15:34 WIT

Ngute – ngute Bukan Desa Dongeng

Selasa, 22 Juli 2025 - 15:20 WIT

Gebe Dikeruk, Ulayat Dirusak, Antara Luka Tanah Waris

Berita Terbaru